Sekda Siak Arfan Usman Menyambut Kehadiran Tim Safari Ramadan Dari Provinsi Riau

Daerah, Siak948 views

“Untuk tahun 2024 ini, sekitar 326 miliar anggaran dari Provinsi Riau untuk Kabupaten Siak. Mudah-mudahan dengan anggaran yang diberikan tersebut, mampu mengangkat perekonomian Kabupaten Siak kedepannya”, harap Indra.

Selain itu, Pemerintah Provinsi Riau juga mengapresiasi dan memberikan penghargaan setinggi-tingginya kepada Pemerintah Kabupaten Siak dalam penyelenggaraan Pemilu 2024 di Kabupaten Siak, yang berjalan lancar, tertip, aman dan damai.

“Saya berharap apa yang menjadi perbedaan kita pada saat pelaksanaan Pemilu kemarin, sudah tidak ada lagi. Mari kita bersatu dan bersama-sama untuk terus membangun Daerah kita masing-masing, khususnya di Kabupaten Siak”, pintanya.

Pj Sekda Provinsi Riau Indra juga berharap, pada pelaksanaan Pilkada tahun 2024 nantinya, juga berjalan lancar, aman dan damai.

“Saya berharap pelaksanaan Pilkada Gubernur, Bupati / Walikota nantinya bisa berjalan lancar, aman dan lancar, seperti pelaksanaan Pemilu 2024 yang telah kita laksanakan sebelumnya”, ujar Pj Sekda Provinsi Riau tersebut.

Pada kegiatan Safari Ramadan Pemerintah Provinsi Riau ini, Pj Sekda Provinsi Riau Indra menyerahkan secara langsung beberapa bantuan. Diantaranya bantuan Program Kemitraan Bank Riau Kepri Syariah Provinsi Riau kepada Masjid Al Hidayah sejumlah 50 juta rupiah. Dan penyerahan 1000 Paket Santunan Idul Fitri 40 Penerima manfaat 20 juta rupiah serta Kado DA’I Riau sebesar 10 Juta rupiah masing masing akan menerima 1 juta rupiah .

Selain itu, Sekretaris Daerah Kabupaten Siak Arfan Usman juga menyerahkan secara langsung bantuan Jaminan Kematian dari BPJS Ketenagakerjaan Alm. Resi Ramita kepada ahli waris Muhammad Zakwan Maulana dan Alm. Manan Albi kepada ahli waris Saparida.(lrs)

 

Baca Juga:  Serma Zamzami, Babinsa Koramil 01/Siak Laksanakan Patroli Karhutla

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *