Satlantas Polres Siak Bergerak Cepat Berikan Bantuan Sembako Kepada  Keluarga Korban Banjir

Daerah, Siak377 views

SIAK,LIPUTANREDAKSI.COM- Satlantas Polres Siak bergerak cepat memberikan bantuan kepada dua keluarga yang terisolasi akibat banjir. Jum’at, 17 Januari 2025.

Bencana banjir yang melanda Desa Benteng Hilir, Kecamatan Mempura, Kabupaten Siak itu mengundang perhatian dari pihak kepolisian Polres Siak.

Pantauan di lapangan Kasatlantas polres Siak AKP Kaliman Siregar membawa bantuan sembako untuk warga korban banjir di Kampung Benteng Hilir, Kecamatan Mempura. Bantuan itu menjadi bukti nyata solidaritas dan kepedulian pihak kepolisian terhadap masyarakat yang tengah menghadapi kesulitan akibat bencana alam.

Kapolres Siak, AKBP Eka Ariandy Putra, SH, SIK, M.Si, yang dikonfirmasi melalui Kasat Lantas Polres Siak, AKP Kaliman Siregar, mengungkapkan bahwa pihak kepolisian dari satlantas polres Siak barusaja memberikan bantuan sembako kepada korban banjir.

“Kita bersama staf menggunakan perahu untuk menyambangi, dan berikan bantuan kepada warga korban banjir. Mudah mudahan bantuan ini dapat mengurangi beban mereka,”ungkap Kasatlantas polres Siak itu.

Baca Juga:  Antisipasi Karhutla, Babinsa Koramil 01/Siak laksanakan Patroli Pencegahan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *