3 Pelaku Bongkar Rumah di Perawang di Amankan Tim Opsnal Polsek Tualang

Daerah, Hukrim, Siak1,301 views

Selanjutnya Ps. Kanit Reskrim Polsek Tualang INSPEKTUR POLISI DUA SAMOS JONI bersama team opsnal langsung melakukan penyelidikan keberadaan pelaku pencurian tersebut.

Dari hasil penyelidikan yang dilakukan oleh team akhirnya 3 (tiga) orang pelaku berhasil diamankan di Jl. Suka Ramai Kelurahan Perawang  tepatnya di rumah kakak pelaku yang mana pada saat dilakukan penangkapan pelaku tidak ada melakukan perlawanan dan posisi pelaku sedang tiduran di dalam rumah tersebut.

“Ke 3 (tiga) pelaku dilakukan interogasi perihal perkara dan pelaku membenarkan bahwa pelaku telah melakukan Pencurian,”terang Kapolsek Tualang.

Selanjutnya pelaku Inisial ZS, YR, dan FRA, serta barang bukti berupa 1 (satu) pcs linggis berhasil diamankan. Selanjutnya para pelaku dan barang bukti dibawa ke Polsek Tualang guna proses penyidikan lebih lanjut.

Para pelaku mempertanggung jawabkan atas perbuatan tersebut dan disangkakan dengan Pasal 363 KUHPiadana dengan ancaman hukuman 7 tahun.

“Kami Polsek Tualang menghimbau kepada masyarakat, apabila berpergian yang lama dan memiliki kendaraan tidak dibawa dan barang berharga lain nya, maka bisa dititipkan di Polres maupun di Polsek Terdekat,”tutup Kompol Arry.(lrs)

 

Baca Juga:  Cegah Karhutlah, Babinsa Laksanakan Patroli

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *