Wakil Bupati Siak Syamsurizal Sambut Kedatangan IKTA Pekanbaru dan PSA Malaysia Berkunjung ke RSUD Tengku Rafian Siak

Daerah, Siak11 views

Pada kesempatan ini Wakil Bupati Siak Syamsurizal juga menerima piagam penghargaan atas dukungan penuh Pemkab Siak terhadap kegiatan ALINEA tahun 2025 antara Institut Kesehatan dan Teknologi Al Insyirah (IKTA) Indonesia.

Rektor IKTA Dr Rifa Yanti mengatakan Program ALINEA merupakan wujud dari pridama perguruan tinggi yang digagas oleh Fakultas Teknologi Kesehatan pada program elektro medis.

“Hari ini, kami membawa mahasiwa dari program elektro medis, informatika elektro medis dan teknik lingkungan tujuan utama kunjungan kali ini adalah wujud pridama pengabdian masyarakat. Kami telah berkeliling disetiap kabupaten di Provinsi Riau, terakhir kita di Kuantan Singingi,” kata dia.

RSUD Tengku Rafi’an sendiri saat ini telah memiliki alat medis yang sudah cukup baik yang dimana perlu ada kolaborasi agar bisa dilaksanakan kedepan dengan maksimal.

“Kita bangun kolaborasi yang baik jadi dengan adanya adek-adek mahasiswa dari elektro medis dan mahasiswa dari negara Malaysia bisa di wujudkan beberapa ilmunya khusus pada alat-alat kesehatan di RSUD Tengku Rafi’an,” pungkasnya.***

 









Baca Juga:  Wakil Bupati Siak Panen Semangka di Kampung Tasik Seminai

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *