Open Turnamen Sepak Bola Robi Cup lll Resmi Ditutup, Ini Harapan Robi Cahyadi

“Selain motivasi bagi para generasi muda, kegiatan ini juga berdampak bagi masyarakat, khususnya pelaku Usaha Kecil Menengah (UKM) di sekitar lapangan selama kegiatan berlangsung,” katanya.

Acara penutupan dihadiri oleh Camat Koto Gasib, Kapolsek koto Gasib yang diwakili Bhabinkamtibmas, dan penghulu Sengkemang serta Ribuan penonton.

Sementara itu Penghulu Kampung Sengkemang Adi Afri mengatakan, ajang turnamen Bola kaki yang di gelar Robi Cahyadi bukan sekadar ajang kompetisi, tetapi juga wadah mempererat silaturahmi serta menumbuhkan semangat sportivitas di kalangan pemain dan masyarakat.

“Semoga turnamen seperti ini terus berlanjut dan semakin meningkatkan kualitas sepak bola di daerah kita,” ujarnya.

Adi Afri mengungkapkan rasa syukur atas kemenangan pemain tim kampung Sengkemang walau meraih Juara Dua. Ia juga mengapresiasi semangat para peserta tim kampung yang ia pimpin selam 2 periode ini.

“Kalah menang itu soal biasa, yang penting sudah bisa menunjukkan kepada masyarakat kita adalah tim yang hebat dan tim yang sportif,”Tutupnya.*

 

 

Baca Juga:  Dandim 0322/Siak Ikuti Vidcon Bersma Wakil Presiden Dalam Rangka Gerakan Nasional Hanpangan Serentak Sukses

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *