“Keselamatan berkendara adalah tanggung jawab kita bersama. Kami berharap dengan adanya imbauan ini, para pengemudi dapat lebih berhati-hati dan mematuhi aturan lalu lintas,” ujar AKP Kaliman.
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya Polres Siak dalam menciptakan kondisi lalu lintas yang aman dan nyaman, terutama di momen-momen padat seperti liburan akhir tahun.
Diharapkan, dengan adanya kolaborasi antara polisi dan masyarakat, angka kecelakaan lalu lintas dapat ditekan, dan perjalanan libur panjang dapat berlangsung dengan aman.