MERANTI, LIPUTANREDAKSI.COM- Polres Kepulauan Meranti gelar Press Release Akhir tahun 2023, bertempat di Mako Polres Kepulauan Meranti Jl. Lintas Gogok Darussalam, Sabtu (30/12/2023) Siang.
Kegiatan langsung dihadiri oleh Kapolres Kepulauan Meranti AKBP Kurnia Setyawan,S.H,.S.I.K. Wakapolres Kompol Dodi Zulkarnain Hasibuan,S.E,.M.H., Kasat Reskrim AKP AGD. Simamora,S.H.,M.H., Kabag SDM Kompol Yuherman,S.Psi., Para PJU, Para Kapolsek, dan Para Tim Wartawan dari Media Kepulauan Meranti.
Kapolres Kepulauan Meranti AKBP Kurnia Setyawan,S.H.,S.I.K menyampaikan bahwa selama tahun 2023 ini polres kepulauan meranti masih mengalami kekurangan kekuatan Personil.