Dukung Semarak Hari Kemerdekaan,Sat Samapta Polres Siak Bagikan Bendera Merah Putih

Daerah, Siak1,630 views

SIAK,(LIPUTANREDAKSI.COM)- Satuan Samapta Polres Siak membagikan bendera merah – putih kepada masyarakat yang melintas dijalan lintas Dayun – Perawang depan Kantor Polres Siak.( 10/08/2023)

Selain untuk membangkitkan jiwa Nasionalisme juga diharapkan masyarakat dapat serentak mengibarkan bendera di bulan Agustus ini menyemarakkan hari kemerdekaan.

Kapolres Siak AKBP Asep Sujarwadi melalui Kasat Samapta AKP Cecep Sujapar mengatakan bahwa kegiatan bagi bagi bendera merah putih ini akan terus dilakukan dalam beberapa hari kedepan.

“Bagi masyarakat yang belum memiliki bendera merah putih dan tidak sanggup untuk mengadakan sendiri bisa menghubungi kami dan sudah memiliki bendera merah putih dihimbau langsung untuk memasang bendera tersebut di rumah nya masing masing” Ucap AKP cecep.

Baca Juga:  Kalah di Laga Final, Tim Voli Putra Riau Gagal Raih Medali Emas Porwil Sumatera XI 2023

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *